Deny-Mudawamah Janji Sejahterakan Kediri, Ini 9 Programnya!

Kediri – Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kediri, Deny Widyanarko dan Mudawamah, berjanji akan mewujudkan Kediri Hebat dengan 9 program prioritas. Hal ini

Redaksi

Deny-Mudawamah Janji Sejahterakan Kediri, Ini 9 Programnya!

Kediri – Pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Kediri, Deny Widyanarko dan Mudawamah, berjanji akan mewujudkan Kediri Hebat dengan 9 program prioritas. Hal ini disampaikan keduanya saat konsolidasi pemenangan yang digelar DPC PKB Kabupaten Kediri di Insumo Kediri Convention Center (IKCC) Kota Kediri, Minggu (18/8/2024).

Ribuan kader PKB hadir dalam acara tersebut, termasuk anggota Fraksi Partai PKB, Pengurus Anak Cabang (PAC) se Kabupaten Kediri, pengurus ranting PKB se Kabupaten Kediri, lembaga sayap perempuan, garda bangsa serta pengurus Muslimat NU Kabupaten Kediri.

Deny-Mudawamah Janji Sejahterakan Kediri, Ini 9 Programnya!

"Konsolidasi hari ini sangat istimewa, jadi kita semua bersemangat dan kita yakin dengan konsolidasi seperti ini, kita siap bergerak untuk memenangkan Pilkada 2024," tegas Deny.

Pria kelahiran Desa Pranggang, Kecamatan Plosoklaten, Kabupaten Kediri ini menilai peran kader PKB sangat penting dalam membantunya ketika turun ke masyarakat. Melalui konsolidasi ini, dukungan tersebut diharapkan dapat semakin kuat.

"Bisa kita lihat, besar animo kader mereka untuk membantu, bekerja sama dengan kita untuk menciptakan perubahan di Kabupaten Kediri," jelasnya.

Berikut 9 program prioritas Deny-Mudawamah untuk mewujudkan Kediri Hebat:

  1. Program pembangunan Dusun Rp300-500 juta/dusun/tahun.
  2. Program Pembangunan RT Rp3-5 juta/RT/tahun dan WIFI Gratis di dusun.
  3. Pendidikan gratis SD/MI, SMP/MTs, bantuan SPP bagi SMA/MA/SMK, Bea siswa para santri dan mahasiswa berprestasi.
  4. Pelayanan Kesehatan gratis, tambahan makanan bergizi untuk yatim piatu, lansia, balita dan ibu hamil /menyusui.
  5. Pembebasan PBB bagi masyarakat yang kurang mampu.
  6. Peningkatan dan pemerataan bisyaroh guru non formal, guru honorer serta tunjangan ta’mir masjid dan operasional pesantren.
  7. Pembangunan jalan poros desa dan jalan poros kecamatan berstandar hotmix.
  8. Program pertanian dan peternakan terintegrasi, pengembangan kawasan organik dengan bantuan sarana produksi, bibit, pupuk dan obat-obatan.
  9. Membentuk One Village one product (OVOP), bantuan UMKM di dusun, pelatihan, modal, alat produksi serta pendampingan usaha.

Ketua DPC PKB Kabupaten Kediri Sentot Djamaludin mengatakan, konsolidasi pemenangan merupakan bentuk komitmen PKB untuk mengamankan rekomendansi sesuai dengan arahan DPP, sekaligus pemenangan Deny Widyanarko-Mudawamah untuk memimpin Kabupaten Kediri dalam kurun waktu lima tahun ke depan.

Sentot mengajak seluruh kadernya untuk tegak lurus dan merapatkan barisan untuk satu suara mensukseskan pasangan Deny-Mudawamah.

"Melalui konsolidasi ini kita tunjukkan, jika kader PKB kuat, dan tegak lurus untuk mengusung serta memenangkan Mas Deny sebagai Bupati dan Bu Mudawamah sebagai Wakil Bupati 2024," ungkapnya.

Mohon maaf, Foto memang tidak relevan. Jika keberatan atau harus diedit baik Artikel maupun foto Silahkan Klik Laporkan. Terima Kasih
Laporkan

Tags

Related Post

Tinggalkan komentar