Jember – Partai Keadilan Sejahtera (PKS) memastikan dukungannya untuk pasangan Muhammad Fawait-Djoko Susanto di Pilkada Jember. Keputusan ini diambil meskipun PKS memiliki peluang untuk mencalonkan kadernya sendiri setelah Mahkamah Konstitusi (MK) mengeluarkan putusan baru soal batas syarat pencalonan.
Presiden PKS Ahmad Syaikhu secara resmi menyerahkan dokumen B1.KWK Partai Politik kepada Fawait dan Djoko di ICE BSD Tangerang, Banten, Selasa (20/8/2024).
"Dalam acara tersebut, Habib Salim Aljufry dan Presiden PKS menyampaikan bahwa calon-calon bupati, termasuk Jember, yang direkomendasikan PKS diharapkan membawa kemajuan dan manfaat bagi masyarakat di kabupaten masing-masing," ujar Fawait.
Fawait yang dipercaya PKS sebagai bakal calon bupati Jember, berjanji akan menjalankan amanat ini dengan sebaik-baiknya. "Kami akan berjuang, karena kita tahu masalah di Jember adalah kemiskinan dan ketimpangan pendapatan. Yang kaya semakin kaya, yang miskin semakin miskin," tegasnya.
Fawait juga menyoroti masalah pengangguran yang menjadi permasalahan serius di Jember. "Maka kita harus bantu. Orang Jember tidak boleh miskin lagi. Orang Jember tidak boleh banyak yang menganggur lagi. Orang Jember harus menerima keadilan, bahwa kue pertumbuhan ekonomi harus dinikmati oleh sebanyak-banyaknya warga Jember, bukan hanya segelintir orang," pungkasnya.