Jalan Rusak Parah, Desa Wisata Sebani Terancam!

Calon Bupati Pasuruan, Mas Rusdi, geram melihat kondisi jalan di Desa Wisata Sebani, Kecamatan Pandaan. Jalan yang rusak parah ini dinilai menghambat pengembangan potensi wisata

Redaksi

Jalan Rusak Parah, Desa Wisata Sebani Terancam!

Calon Bupati Pasuruan, Mas Rusdi, geram melihat kondisi jalan di Desa Wisata Sebani, Kecamatan Pandaan. Jalan yang rusak parah ini dinilai menghambat pengembangan potensi wisata di desa tersebut.

"Sebani punya potensi wisata yang luar biasa, tapi sayang minat wisatawan lokal masih rendah. Salah satu penyebabnya ya jalan rusak ini," ujar Mas Rusdi.

Jalan Rusak Parah, Desa Wisata Sebani Terancam!

Warga Desa Sebani sudah lama mengeluhkan kondisi jalan yang rusak. Perbaikan terakhir dilakukan hampir 20 tahun lalu! Jalan yang buruk ini tidak hanya menghambat akses menuju objek wisata, tapi juga membahayakan pengguna jalan, terutama anak-anak yang hendak pergi ke sekolah.

"Banyak warga yang takut nganter anak sekolah naik motor karena jalannya bahaya banget," tambah Mas Rusdi.

Menanggapi hal ini, Mas Rusdi menegaskan bahwa perbaikan infrastruktur jalan, terutama menuju pusat-pusat produksi dan daerah wisata, menjadi program prioritasnya bersama Gus Shobih. "Kami berkomitmen untuk memperbaiki infrastruktur jalan di seluruh Kabupaten Pasuruan, termasuk di Desa Sebani," tegasnya.

Mas Rusdi yakin, dengan perbaikan infrastruktur jalan, potensi ekonomi masyarakat, khususnya di sektor pariwisata, akan semakin meningkat. "Akses jalan yang baik akan menarik lebih banyak wisatawan dan meningkatkan pendapatan masyarakat," ujarnya.

Kunjungan Mas Rusdi ke Desa Sebani menunjukkan kepeduliannya terhadap permasalahan yang dihadapi masyarakat. Warga berharap, janji Mas Rusdi untuk memperbaiki infrastruktur jalan dapat segera terealisasi.

Mohon maaf, Foto memang tidak relevan. Jika keberatan atau harus diedit baik Artikel maupun foto Silahkan Klik Laporkan. Terima Kasih
Laporkan

Tags

Related Post

Tinggalkan komentar