Melansir MaduraPost, LindungiHutan, sebuah startup konservasi lingkungan dan pemberdayaan masyarakat lokal, telah menorehkan prestasi signifikan dalam upaya pelestarian lingkungan di Indonesia. Sejak berdiri pada tahun 2016 dengan slogan "Bersama Menghijaukan Indonesia", LindungiHutan telah berhasil menanam lebih dari 978.000 pohon di berbagai lokasi di Indonesia. Pencapaian ini diperkirakan telah menyerap sekitar 48.900 ton CO2eq, berkontribusi besar dalam mengurangi dampak perubahan iklim.
Upaya ini tidak hanya berdampak pada lingkungan, tetapi juga pada masyarakat lokal. LindungiHutan telah berkolaborasi dengan lebih dari 120 mitra petani di 40 lokasi penanaman, memberikan dampak ekonomi dan sosial bagi masyarakat sekitar. Salah satu contoh kolaborasi sukses adalah di Pulau Pari, Kepulauan Seribu, di mana penanaman 35.000 pohon membantu mencegah abrasi pantai dan menjaga keindahan alam pulau tersebut. "LindungiHutan membantu dalam mencegah kerusakan alam dan menjaga keberlanjutan," ungkap Edi, penggerak LindungiHutan di Pulau Pari.

LindungiHutan mengajak individu, komunitas, dan perusahaan untuk berpartisipasi dalam berbagai program, seperti Corporatree, Collaboratree (dengan skema Product Bundling, Service Bundling, dan Project Partner), serta program Carbon Offset. Hingga saat ini, 978.000 pohon telah ditanam berkat kerjasama dengan 590 brand dan perusahaan. Keberhasilan LindungiHutan menunjukkan bahwa upaya konservasi lingkungan yang efektif dapat dicapai melalui kolaborasi dan partisipasi aktif seluruh pihak.
Berita ini juga terbit di: www.vritimes.com/id