Pamekasan, Madura Post – Polres Pamekasan menggelar apel siaga satu pada Minggu (20/10/2024) di lapangan apel Mapolres. Apel ini merupakan langkah konkret dalam rangka mengamankan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Seluruh jajaran Polres Pamekasan, mulai dari para PJU, perwira, hingga anggota, mengikuti apel siaga ini. Tak hanya di Polres, apel serupa juga dilakukan di seluruh Polsek jajaran.
Kapolres Pamekasan, AKBP Jazuli Dani Iriawan, memimpin langsung apel siaga di Mapolres. Sementara di Polsek jajaran, apel dipimpin oleh Kapolsek masing-masing.
"Apel siaga ini merupakan wujud kesiapan Polres Pamekasan beserta jajarannya dalam menciptakan situasi keamanan yang aman dan kondusif," tegas AKBP Jazuli Dani Iriawan.
Ia juga menekankan pentingnya antisipasi terhadap potensi gangguan kamtibmas yang mungkin terjadi menjelang, saat, dan pasca-pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2024-2029.
"Selalu siap siaga dan laksanakan tugas sesuai SOP. Bentuk pengabdian kita sebagai anggota Polri dituntut selalu siap pada saat negara memanggil dan membutuhkan," pesan Kapolres.
AKBP Dani juga mengingatkan seluruh anggota untuk menghindari perbuatan atau tindakan kontraproduktif yang dapat mencoreng nama baik institusi Polri.
"Semoga pelantikan presiden dan wakil presiden RI berjalan aman dan lancar," harapnya.