Bojonegoro – Partai Gelombang Rakyat Indonesia (Gelora) resmi memberikan dukungannya kepada pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati (bacabup-cawabup) Setyo Wahono-Nurul Azizah untuk maju di Pilkada Bojonegoro 2024.
Surat rekomendasi resmi diserahkan oleh Ketua Umum DPP Gelora Anis Matta didampingi Wakil Ketua Umum, Fahri Hamzah kepada Ketua DPD Gelora Bojonegoro, Saekun di Jakarta, Minggu (25/8/2024).
"Partai Gelora tidak sekadar mendukung, tetapi resmi mengusung pasangan Bacabup-bacabup Setyo Wahono dan Nurul Azizah dalam Pilkada 2024," tegas Saekun, Ketua DPD Partai Gelora Kabupaten Bojonegoro, Senin (26/8/2024).
Meskipun Gelora merupakan partai non parlemen, Saekun menekankan bahwa partai ini memiliki 10.699 suara dalam Pemilu 2024. Hal ini menunjukkan komitmen Gelora untuk memenangkan Pilkada Bojonegoro.
"Sebelum turunnya rekomendasi dari DPP, kami sudah menandatangani komitmen bersama dengan pasangan cabup dan cawabup (Setyo Wahono-Nurul Azizah)," tambah Saekun.
Setyo Wahono, bacabup Bojonegoro, menyampaikan rasa terima kasihnya atas dukungan yang diberikan oleh Partai Gelora. "Mari kita berjuang bersama-sama membawa kemajuan dan kesejahteraan masyarakat Bojonegoro," ajak Setyo Wahono.
Dengan dukungan resmi dari Partai Gelora, Setyo Wahono-Nurul Azizah siap bersaing di Pilkada Bojonegoro 2024. Gelora akan segera melakukan konsolidasi dan menyusun strategi pemenangan untuk membawa pasangan ini meraih kemenangan.