Beasiswa Cendekia Baznas Sumenep Bantu 100 Mahasiswa Asal Bumi Sholawat

Sumenep, Madura Post – Tak hanya melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD), Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep kini juga menggandeng Badan Amil Zakat Nasional (Baznas)

Rista

Beasiswa Cendekia Baznas Sumenep Bantu 100 Mahasiswa Asal Bumi Sholawat

Sumenep, Madura Post – Tak hanya melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD), Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep kini juga menggandeng Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Sumenep untuk memberikan bantuan beasiswa cendekia kepada mahasiswa asal Sumenep.

Ketua Baznas Sumenep, Sukri, mengungkapkan bahwa untuk periode 2024-2025, sebanyak 100 mahasiswa asal Sumenep akan menjadi penerima manfaat program beasiswa cendekia. Program ini merupakan usulan dari Pemkab Sumenep, dengan tujuan mendukung sumber daya manusia (SDM) para mahasiswa dalam mempersiapkan masa depan yang gemilang.

Beasiswa Cendekia Baznas Sumenep Bantu 100 Mahasiswa Asal Bumi Sholawat

"Kami memang menyediakan setiap tahun program beasiswa cendekia untuk pengembangan SDM," ujar Sukri.

Program beasiswa ini akan dibagi menjadi dua tahap. Tahap pertama, sebanyak 52 mahasiswa telah menerima bantuan pada tanggal 23 September 2024. Sementara tahap kedua, yang akan diberikan kepada 48 mahasiswa, masih dalam proses verifikasi.

Proses penjaringan calon penerima beasiswa dilakukan langsung oleh kampus, guna menghindari penerima beasiswa yang dobel dengan bantuan lainnya. Namun, proses verifikasi tetap dilakukan untuk memastikan bantuan tepat sasaran.

"Beasiswa cendekia yang kami berikan ini sampai lulus, dengan nominal Rp1 juta setiap semester," tambah Sukri.

Baznas Sumenep sendiri telah memberikan banyak manfaat kepada masyarakat, termasuk di bidang pendidikan. Pada tahun akademik 2023-2024, lembaga ini telah memberikan beasiswa kepada 59 mahasiswa.

"Kami berharap, beasiswa ini dapat memberikan manfaat besar bagi mahasiswa untuk pendidikan yang berkelanjutan," harap Sukri.

Mohon maaf, Foto memang tidak relevan. Jika keberatan atau harus diedit baik Artikel maupun foto Silahkan Klik Laporkan. Terima Kasih
Laporkan

Tags

Related Post

Tinggalkan komentar