Polres Pamekasan Kembali Berbagi Air Bersih di Palengaan

Pamekasan, Madura Post – Kekeringan yang melanda Kabupaten Pamekasan membuat Polres Pamekasan kembali bergerak cepat. Kali ini, giliran warga Desa Kacok, Kecamatan Palengaan, yang merasakan

Rista

Polres Pamekasan Kembali Berbagi Air Bersih di Palengaan

Pamekasan, Madura Post – Kekeringan yang melanda Kabupaten Pamekasan membuat Polres Pamekasan kembali bergerak cepat. Kali ini, giliran warga Desa Kacok, Kecamatan Palengaan, yang merasakan manfaat program bantuan air bersih dari Pemerintah Kabupaten Pamekasan.

Bersinergi dengan BPBD Pamekasan, Polsek Palengaan turun langsung menyalurkan air bersih kepada warga pada Jumat (20/9/2024). AKP Sri Sugiarto, Kasihumas Polres Pamekasan, menyampaikan apresiasinya kepada anggota Polsek Palengaan yang aktif membantu dalam pendistribusian air bersih.

Polres Pamekasan Kembali Berbagi Air Bersih di Palengaan

"Sinergi antara BPBD Pamekasan dan Polsek Palengaan dalam pendistribusian air bersih ini diharapkan dapat meringankan beban warga yang kekurangan air bersih akibat kemarau panjang," ujar AKP Sri.

Polres Pamekasan berharap program dropping air bersih ini dapat membantu warga Palengaan yang kesulitan mendapatkan air bersih. Sebelumnya, pada Kamis (19/9/2024), Polres Pamekasan juga telah menyalurkan bantuan air bersih ke dua kecamatan, yaitu Pademawu dan Galis.

Untuk program ini, Polres Pamekasan mengerahkan 6 truk tangki berkapasitas 8.000 liter air bersih. "Semoga giat bantuan air bersih gratis ini dapat memotivasi pihak lain untuk saling tolong menolong," tambah AKP Sri.

Ia juga berharap aksi ini dapat menjadi motivasi bagi masyarakat untuk saling membantu, yang pada akhirnya menciptakan kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang aman dan kondusif.

Mohon maaf, Foto memang tidak relevan. Jika keberatan atau harus diedit baik Artikel maupun foto Silahkan Klik Laporkan. Terima Kasih
Laporkan

Tags

Related Post

Tinggalkan komentar