Sumber berita ini dikutip dari MaduraPost. Meningkatnya angka pengangguran di Indonesia, khususnya di kalangan lulusan baru (fresh graduate), mendorong MAXY Academy untuk meluncurkan program Digital Career Bootcamp. Startup yang fokus pada edukasi teknologi ini menawarkan solusi konkret untuk mengatasi kesenjangan keterampilan antara lulusan dan kebutuhan industri.
Program Bootcamp ini memberikan pelatihan intensif di empat bidang digital yang sangat dibutuhkan saat ini: Digital Marketing, UI/UX Design, Front-End Development, dan Back-End Development. Menggunakan metode pembelajaran berbasis proyek (project-based learning) dan teknologi kecerdasan buatan (AI), program ini dirancang untuk memaksimalkan pengalaman belajar peserta.
CEO MAXY Academy, Isaac Munandar, menjelaskan bahwa program ini bertujuan untuk membantu lulusan baru yang berpotensial namun kurang memiliki keterampilan spesifik yang dibutuhkan industri. "Kami memahami bahwa banyak lulusan baru yang memiliki potensi besar namun belum memiliki keterampilan spesifik yang dibutuhkan oleh industri. Digital Career Bootcamp hadir untuk menjembatani kesenjangan tersebut dan membantu generasi muda Indonesia meraih karier impian mereka," ujar Isaac.
Data Badan Pusat Statistik (BPS) Agustus 2024 menunjukkan tingkat pengangguran terbuka (TPT) di Indonesia mencapai 5,7%, atau sekitar 8,4 juta orang. Sebagian besar berasal dari kelompok usia muda, termasuk fresh graduate. Kondisi ini menggarisbawahi pentingnya peningkatan keterampilan dan daya saing talenta muda di era digital.
Digital Career Bootcamp MAXY Academy telah diikuti ratusan mahasiswa dari seluruh Indonesia, menghasilkan lebih dari 200 mahasiswa magang unggulan, beberapa di antaranya bahkan mendapatkan pekerjaan tetap setelah magang. Pendaftaran program yang berlangsung hingga akhir Januari 2025 ini, akan memulai pelatihan pada Februari 2025 dengan durasi 8 minggu, dilanjutkan magang selama 12 minggu.
MAXY Academy sendiri merupakan program pengembangan bakat yang berfokus pada pelatihan digital di bidang pemasaran, teknologi, dan desain, berkomitmen untuk memberdayakan generasi muda Indonesia melalui pelatihan praktis dan relevan dengan kebutuhan industri. Informasi lebih lanjut dapat diakses melalui website resmi Maxy Academy di https://maxy.academy
Berita ini juga terbit di: www.vritimes.com/id