Pamekasan – Polres Pamekasan meningkatkan kewaspadaan menjelang Pilkada serentak. Kapolres AKBP Jazuli Dani Iriawan, melalui Kasihumas AKP Sri Sugiarto, menyatakan patroli keamanan digencarkan untuk memastikan objek vital Pemilu aman terkendali. Gudang logistik, kantor Bawaslu, dan kantor KPU Pamekasan menjadi fokus utama pengawasan.
Patroli rutin ini merupakan bagian dari Operasi Mantap Praja yang dijalankan Polres Pamekasan. Baik siang maupun malam, regu patroli Satgas Operasi Mantap Praja Semeru 2024 secara bergantian memantau situasi, memeriksa kesiapan distribusi logistik Pemilu, dan mengamankan kantor Bawaslu serta KPU. Pengawasan ketat ini bertujuan agar seluruh tahapan Pemilu berjalan lancar tanpa gangguan.
AKP Sri Sugiarto menegaskan komitmen Polres Pamekasan untuk mendukung kelancaran Pilkada. "Kami berkomitmen penuh untuk mendukung kelancaran Pemilu di Pamekasan, keamanan logistik dan fasilitas KPU menjadi prioritas agar semua tahapan dapat berjalan tanpa hambatan," tegasnya Senin (11/11/2024). Patroli melibatkan personel dari berbagai satuan, menunjukkan kesiapan Polres Pamekasan dalam mengantisipasi potensi ancaman keamanan selama proses Pemilu.