Pamekasan, Madura Post – Universitas Bahaudin Mudhary (UNIBA) Madura terus berbenah untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Madura. Tahun depan, UNIBA berencana membuka program studi (prodi) Pendidikan Bahasa Inggris dan memberikan beasiswa kepada 550 calon mahasiswa baru.
Hal ini diungkapkan Rektor UNIBA Madura, Prof. Rachmad Hidayat, saat menggelar seminar nasional dan sosialisasi Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) tahun akademik 2025-2026. Seminar ini diikuti oleh 220 guru yang tergabung dalam Forum Musyawarah Guru Bimbingan Konseling (MGBK) se-Madura di aula pesantren kampus UNIBA Madura, Sabtu (2/11/2024).
"Untuk Fakultas Bahasa Asing, prodi Bahasa dan Kebudayaan Inggris sudah ada. Tahun depan, mohon doanya, kami akan membuka prodi Pendidikan Bahasa Inggris," ujar Prof. Rachmad.
Keputusan membuka prodi Pendidikan Bahasa Inggris ini didasari oleh tingginya permintaan dari calon mahasiswa dan masyarakat di tahun sebelumnya. Prof. Rachmad menilai, prodi ini sangat penting dan sudah lama direncanakan, namun baru bisa terwujud tahun depan karena membutuhkan persiapan yang matang.
Selain membuka prodi baru, UNIBA Madura juga menyiapkan beasiswa bagi 550 calon mahasiswa baru. Sebanyak 100 beasiswa telah diminta oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep dan sudah ada pendaftar untuk angkatan tahun 2025, meskipun PMB baru diluncurkan saat ini.
"Saat ini, tinggal 450 jatah beasiswa yang akan dibagi untuk Kabupaten Bangkalan, Sampang, Pamekasan, dan Kabupaten Sumenep," jelas Prof. Rachmad.
UNIBA Madura juga mendapatkan 180 kartu Indonesia pintar (KIP) gratis untuk tahun akademik 2024.
"Alhamdulillah, kami mendapatkan KIP gratis. Ada orang baik yang memberikan kepada kami secara gratis," ucap Prof. Rachmad.
Dalam sosialisasi PMB ini, UNIBA Madura menargetkan 1.500 mahasiswa baru untuk tahun akademik 2025-2026. Untuk mendukung target tersebut, pembangunan gedung UNIBA Madura juga akan terus ditingkatkan.
"Semoga tahun akademik ini kami mendapatkan 1.500 mahasiswa baru," harap Prof. Rachmad.
UNIBA Madura juga telah membuka asrama khusus bagi mahasiswa yang ingin tinggal di kampus selama masa kuliah. Biaya asrama sebesar Rp150.000 per bulan.
Seminar nasional yang diikuti oleh Forum MGBK se-Madura ini bertujuan untuk mendapatkan talenta muda calon mahasiswa baru melalui rekomendasi dari forum tersebut.
"Kami sengaja mengundang MGBK agar ada calon mahasiswa yang kemampuannya sangat bagus, yang nantinya dapat dikuliahkan di UNIBA Madura," tegas Prof. Rachmad.